Rabu, 17 Juni 2009

Penjualan Carbon Dioxide Lebong

Beberapa item yang berpotensi di Kabupaten Lebong untuk penjualan carbon trade, kami tawarkan kepada para pembeli yang serius, dari beberapa item tersebut kami kategorikan beberapa kelompok yang bisa kami tawarkan, untuk kelompok carbon pada kawasan hutan kami terdiri dari beberapa hutan Lindung dan Cagar Alam, Secara umum total luas kawasan hutan di Kabupaten Lebong Memiliki total luas 192.294,00 HA yang terbagi pada kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat, Suaka Alam, Hutan Lindung dan Area Hutan untuk penggunaan lainnya

Kelompok dari hasil pembangunan fisik kami yang mengacu pada pola konservasi dan dan Clean Development Mecanism, seperti infrastruktur Solar Cell, dan beberapa proyek yang akan segera dibangun.

Selain itu kami telah melaksanakan reboisasi pada beberapa area lahan yang terlantar, untuk alokasi ini pemerintah kabupaten Lebong masih akan terus melaksanakan kegiatan reboisasi pada yang saat ini harus segera di reboisasi dengan areal sekitar 30.000 HA.

Kegiatan-kegiatan pembangunan yang bewawasan lingkungan dan Clean Developmen Mecanism, saat ini sedang di rencanakan seperti program biofuel dan biogas, dengan target masyarakat di sekitar kawasan hutan tidak menggunakan bahan bakar dari kayu, atau tidak menggunakan bahan bakar dari fosil.

Tahap kedua program pembangunan sistem energi terbarukan dan LED system, program ini akan dilaksanakan di kawasan model konservasi yang selanjutnya akan dijadikan percontohan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar